Berita

Selaraskan Program Kegiatan, DPUPKP Selenggarakan Forum Perangkat Daerah

Senin Pahing, 22 Maret 2021 15:09 WIB 298

foto

Bantul - Senin (22/3/2021), DPUPKP selenggarakan Forum Perangkat Daerah Penyusunan Rencana Kerja Tahun 2022. Bertempat di Ruang Parangtritis Ros-In Hotel Yogyakarta, acara dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Bantul, Bobot Ariffi’ Aidin, ST., MT.  Agenda Forum Perangkat Daerah kali ini merupakan Forum Perangkat Daerah bagi 3 (tiga) Perangkat Daerah yaitu DPUPKP, DPTR dan Dishub Kabupaten Bantul.
Bobot Ariffi’ Aidin, ST., MT. dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan dari Forum Perangkat Daerah ini adalah untuk menyelaraskan program dan kegiatan, mempertajam indikator serta target kinerja program dan kegiatan, menyelaraskan program dan kegiatan antar Perangkat Daerah dan menyesuaikan pendanaan program dan kegiatan.
Cakupan Program Dinas PUPKP terdiri dari 12 program yang terdiri 1 program penunjang, 8 program Urusan Pekerjaan Umum dan Tata Ruang ((Pengelolaan SDA, SPAM, Sanitasi, Jalan, Drainase, Gedung, Jasa Konstruksi)  dan 3 program Urusan Perumahan dan Permukiman (Pengembangan perumahan, Kawasan permukiman, PSU, RTLH) yang berasal dari Usulan Peragkat Daerah, musrenbang melalui Pagu Indikatif Kecamatan, Pokok Pikiran Dewan maupun usulan masyarakat melalui proposal, e-lapor dll. Terdapat 63 usulan dari Kapanewon dan 50 usulan pokok-pokok pikiran (POKIR) dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).
Cakupan Program Dinas Perhubungan terdiri dari 2 program yang terdiri 1 program penunjang urusan Pemerintah Daerah dan 1 program Penyelenggaraan Lalulintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) yang terdiri dari LPJU, Marka, Cermin Tikungan. Terdapat 18 usulan dari kapanewon dan 105 usulan pokir DPRD.
Cakupan anggaran Dinas Pertanahan dan Tata Ruang direncanakan untuk sertifikasi lahan milik Pemda, pengendalian dan pengawasan tata ruang, serta penyusunan aturan tata ruang turunan RTRW: RDTR, RTBL. Pada Dinas Pertaru tidak terdapat usulan dari Kapanewon dan pokir DPRD.
Berdasarkan hasil diskusi dalam Forum Perangkat Daerah ini disimpulkan bahwa usulan-usulan dari Kapanewon dan pokir DPRD pada Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman serta Dinas Perhubungan Kabupaten Bantul dapat disepakati. (tR)